Kangnam Umumkan Tanggal Pernikahannya dengan Lee Sang Hwa
Jumat, 30 Aug 2019 09:43 WIB
Kangnam dan Lee Sang Hwa/Foto: instagram/kangkangnam
Mereka memutuskan akan melangsungkan pernikahan setelah sekitar satu tahun berkencan.
"Kedua artis telah berjanji akan melangsungkan pernikahan melalui latar belakang cinta dan kesetiaan. Upacara pernikahan akan berlangsung 12 Oktober ini di sebuah hotel di Seoul," tulis pengumuman tersebut.
"Kami meminta ucapan selamat dari Anda untuk pasangan yang akan memulai kehidupan baru, dan kami juga berjanji untuk melakukan yang terbaik sehingga mereka dapat membalas cinta dan dukungan Anda dengan menunjukkan sisi baik mereka," lanjut pengumuman.
Sebelumnya, pemilik nama asli Yasuo Namekawa ini dan Lee Sang Hwa bertemu di lokasi syuting Laws of the Jungle SBS yang ditayangkan pada bulan September tahun lalu.
Pada bulan Maret tahun ini, mereka mengumumkan hubungan mereka secara resmi pada publik.
Mereka mengungkapkan bahwa keduanya mulai saling kencan dari 5 hingga 6 bulan yang lalu.
Sementara itu, saat ini Kangnam sedang mengurus naturalisasi kewarganegaraanya menjadi warga negara Korea Selatan dari kewarganegaraan Jepang.
Selamat, Kangnam dan Lee Sang Hwa!
(arm/syf)
TAG:
kangnam
VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK