Unik, Makna Nama Anak Keempat Kim Kardashian

Jakarta, Insertlive - Kim Kardashian dan Kanye West telah dikaruniai anak keempat pada Jumat, (10/5). Bayi berjenis kelamin laki-laki tersebut lahir dari rahim pinjaman (surrogate mother). Hal itu karena Kim memang punya masalah kesehatan pada rahimnya.
Sepekan berselang, Kim Kardashian pun akhirnya mengumumkan nama anak keempatnya lewat sebuah unggahan foto di akun Instagram miliknya pada Sabtu (18/5) WIB. Psalm West dipilih keduanya untuk menamai anak keempat mereka itu.
Foto berupa tangkapan layar memperlihatkan percakapannya dengan Kanye West. Pada percakapan tersebut Kim menyertakan foto sang bayi laki-laki berbaring terbungkus bedong dengan selimut putih di dalam tempat tidur bayi.
"Hari Ibu yang indah. Dengan kehadiran anak keempat kami, kami diberkati tanpa batas. Kami punya segalanya yang kami butuhkan," tulis Kanye dalam pesannya.
Kim dan Kanye tentunya tak sembarangan memberikan nama pada putra bungsu mereka. Psalm diketahui bermakna sebuah lagu atau puisi suci yang digunakan dalam ibadah, bisa juga bermakna tulisan suci dalam Perjanjian Kristen Lama.
Kim Kardashian diketahui mempunyai masalah kesehatan yang membuatnya tak bisa hamil lagi secara alami. Ini merupakan kali kedua Kim Kardashian dan Kanye West menggunakan jasa ibu pengganti. Sebelumnya, anak ketiga Kim dan Kanye, Chicago West, juga lahir melalui surrogate mother.
(aca/aca)
Sepekan berselang, Kim Kardashian pun akhirnya mengumumkan nama anak keempatnya lewat sebuah unggahan foto di akun Instagram miliknya pada Sabtu (18/5) WIB. Psalm West dipilih keduanya untuk menamai anak keempat mereka itu.
Foto berupa tangkapan layar memperlihatkan percakapannya dengan Kanye West. Pada percakapan tersebut Kim menyertakan foto sang bayi laki-laki berbaring terbungkus bedong dengan selimut putih di dalam tempat tidur bayi.
ADVERTISEMENT
"Hari Ibu yang indah. Dengan kehadiran anak keempat kami, kami diberkati tanpa batas. Kami punya segalanya yang kami butuhkan," tulis Kanye dalam pesannya.
Kim dan Kanye tentunya tak sembarangan memberikan nama pada putra bungsu mereka. Psalm diketahui bermakna sebuah lagu atau puisi suci yang digunakan dalam ibadah, bisa juga bermakna tulisan suci dalam Perjanjian Kristen Lama.
Kim Kardashian diketahui mempunyai masalah kesehatan yang membuatnya tak bisa hamil lagi secara alami. Ini merupakan kali kedua Kim Kardashian dan Kanye West menggunakan jasa ibu pengganti. Sebelumnya, anak ketiga Kim dan Kanye, Chicago West, juga lahir melalui surrogate mother.
(aca/aca)
-
kim kardashian
Kim Kardashian
Selengkapnya - kanye west
- anak keempat kim kardashian
ARTIKEL TERKAIT

Kim Kardashian Muak gegara Kanye West Libatkan Anak di Lagu P Diddy
Jumat, 21 Mar 2025 14:45 WIB
Tangis Kim Kardashian saat Minta Kanye West Tak Usah Pulang
Rabu, 29 Jul 2020 22:41 WIB
Terancam Cerai, Kanye West Akhirnya Minta Maaf ke Kim Kardashian
Minggu, 26 Jul 2020 15:09 WIB
Kim Kardashian-Kanye West Umumkan Kelahiran Anak Keempat
Sabtu, 11 May 2019 08:35 WIB
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS
Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
TERKAIT
POPULER