Home Hot Gossip Berita Hot Gossip

Polisi Temukan Bukti Baru Kasus Prostitusi Seungri

finalia kodrati | Insertlive
Senin, 01 Apr 2019 17:41 WIB
Foto: AP Image
Jakarta, Insertlive -

Kepolisian Metropolitan Seoul mengungkapkan bahwa polisi telah menemukan bukti baru dalam kasus prostitusi yang melibatkan Seungri. Mereka telah mendapatkan kesaksian soal keterlibatan Seungri dalam jasa menyediakan layanan seks.

Hari ini, Senin (1/4), seorang sumber yang memiliki pangkat tinggi di kepolisian mengungkapkan telah menyelidiki sejumlah orang terkait kasus prostitusi Seungri.

"Empat dari lima adalah perempuan. Kami juga menerima kesaksian tentang (Seungri) menyediakan layanan prostitusi," kata sumber seperti dilansir dari Soompi.


Namun, polisi masih terus menyelidiki untuk memastikan apakah Seungri menjadi perantara prostitusi dengan imbalan investasi atau apakah mantan personel Big Bang itu yang memberikan perintah.

Polisi juga dilaporkan sudah menganalis pesan-pesan dari grup percakapan, yang dikenal dengan nama 'Seungri group chatroom'. Belum ada tanggapan dari pihak Seungri soalkabar adanya bukti baru ini.

Foto: AP Image
Seungri



(fik/fik)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK