Histeris, Sandy Tumiwa Nangis Sambil Cium Kaki Ibunda
RADEN AL FALAH |
Insertlive
Jakarta
-
Tangis Sandy Tumiwa pecah saat sang ibu, Amalia Nurshanty, mengunjungi dirinya di Polsek Menteng, Jakarta Pusat, pada Senin (4/3). Ia menangis histeris sambil mencium kaki sang ibunda sebagai tanda penyesalannya atas kasus yang menjeratnya.
"Mudah-mudahan kamu berubah, bener-bener dari niat kamu berubah, mamah kepengen masa depan kamu bagus cerah ya nak," ucap wanita paruh baya itu terisak.
Amalia Nurshanty juga mengharapkan sang anak tetap kuat menjalani proses hukum yang menjeratnya.
"Kamu harus kuat mental kamu," lanjutnya menguatkan.
Sandy Tumiwa ditangkap pihak kepolisian karena kasus penyalahgunaan narkoba pada Jumat (1/3). Ia ditangkap bersama sang manager di salah satu hotel di daerah Jakarta Selatan.
Ia ditangkap dengan barang bukti narkotika jenis sabu seberat 0,24 gram, bong, alat isap serta aluminium foil. Sandy dijerat Pasal 112 ayat 1 juncto 132 Undang Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika.
[Gambas:Video Insertlive]
(dia/dia)
Advertisement
Foto: InsertLiveSandy Tumiwa & Ibunda |
Amalia Nurshanty juga mengharapkan sang anak tetap kuat menjalani proses hukum yang menjeratnya.
"Kamu harus kuat mental kamu," lanjutnya menguatkan.
Ia ditangkap dengan barang bukti narkotika jenis sabu seberat 0,24 gram, bong, alat isap serta aluminium foil. Sandy dijerat Pasal 112 ayat 1 juncto 132 Undang Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika.
[Gambas:Video Insertlive]
(dia/dia)
Foto: InsertLive