3 Miss Internasional Ramaikan Grand Final Puteri Indonesia

Nur Febrianti | Insertlive
Kamis, 28 Feb 2019 10:28 WIB
Grand Final Puteri Indonesia 2019 akan diramaikan dengan kehadiran tiga Miss Internasional. Siapa saja? Foto: Nur Febrianti
Jakarta, Insertlive - Ketua Dewan Pembina Yayasan Puteri Indonesia atau YPI, Putri Kuswisnuwardhani, selesai menggelar konferensi pers terkait ajang pemilihan Puteri Indonesia 2019. Pengusaha 59 tahun itu pun menghadirkan tiga Miss Internasional sebagai pembeda dari ajang sebelumnya.

Putri KuswisnuwardhaniFoto: Nur Febrianti
Putri Kuswisnuwardhani
"Tiga pemenang Miss Internasional yang kami ikuti Miss Universe, Miss Internasional, dan Miss Supranasional ketiganya akan hadir di acara Grand Final Puteri Indonesia 2019, itu pembedanya," ucap Putri di Hotel Century Park, Senayan, Rabu (27/2).

Ketiga pemenang itu adalah Miss Universe 2018, Catriona Gray, dari Filipina, Miss International 2018, Mariem Velazco, dari Venezuela, dan Miss Supranational 2018, Valeria Vázquez, dari Puerto Riko.

ADVERTISEMENT

Dengan mengusung tema Colourful West Nusa Tenggara, para finalis Puteri Indonesia sudah siap menajalani proses karantina selama 10 hari. Grand Final Puteri Indonesia 2019 sendiri akan berlangsung pada Jumat (8/3) mendatang, di JCC, Jakarta Pusat.

[Gambas:Video Insertlive]

(agn/agn)
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER