Home Hot Gossip Berita Hot Gossip

Ifan Govinda: Ifan Seventeen Manusia Paling Kuat

Daaris Nurrachmah | Insertlive
Rabu, 26 Dec 2018 20:31 WIB
Ifan Govinda/Foto: Daaris Nurrachmah
Jakarta, Insertlive - Bagi Ifan Govinda, Ifan Seventeen merupakan sosok yang sangat kuat. Hal itulah yang diungkapkan Ifan saat ditemui tim Insertlive di rumah duka Ifan di kawasan komplek DPR RI Kalibata, Jakarta Selatan, Rabu (12/26).

"Kita hari ini melihat mas Ifan (Seventeen) ini sebagai salah seorang sosok manusia yang pailing kuat," ujar vokalis grup band Govinda itu.

Foto: Madeline Mekel
Ifan Seventeen

"Kehilangan partner, sahabat, teman, rekan kerja, selama belasan tahun, serta kehilangan pasangan hidup," sambung Ifan.


Ifan juga manambahkan jikalau ia yang tertimpa masalah seperti ini mungkin tidakakan setegar sahabatnya. "Mungkin kalau (saya) di posisi beliau, saya tidak akan kuat," ungkapnya.

Terakhir Ifan Govinda menjelaskan kehadirannya, "Kita hari ini sebagai sahabat, sebagai keluarga, menawarkan diri kita, apa yang bisa kita bantu apa yang bisa kita lakukan untuk dia (Ifan Seventeen), menemani dia, menghibur dia," tutup pelantun Mantan Terbaik itu.

(Doni Ahmadi/ren)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK