Sajian Comfort Food dengan Citarasa Global dan Suasana Santai di Jantung Jakarta

Dini Astari | Insertlive
Senin, 21 Jul 2025 18:56 WIB
Menu Aubree Sajian Comfort Food dengan Citarasa Global dan Suasana Santai di Jantung Jakarta/Foto: Dini Astari
Jakarta, Insertlive -

Comfort food adalah makanan yang memberikan rasa nyaman, kehangatan, dan kepuasan emosional bagi seseorang. Kerap kali, makanan seperti ini dipilih karena mengingatkan pada kenangan masa lalu atau memberikan rasa bahagia.

Istilah ini juga merujuk pada makanan yang secara personal dianggap istimewa dan dapat membangkitkan perasaan positif, seperti makanan daerah tertentu atau masakan rumahan.

Menanggapi fenomena ini, Aubree menawarkan perpaduan unik antara comfort food yang diolah secara cermat dan penuh cita rasa global.

ADVERTISEMENT

Makanan ini disajikan dalam suasana yang akrab dan membangkitkan nostalgia dengan tempat yang dirancang bagi mereka yang menghargai kebahagiaan sederhana dari rasa yang lezat dan suasana yang hangat.

Berlokasi di daerah yang merupakan jantung Jakarta, yakni Agora Mall, setiap hidangan yang disajikan bukan hanya santapan, melainkan juga kisah-berakar dari cita rasa tempat-tempat jauh.

Menu AubreeMenu Aubree/ Foto: Dini Astari

Beberapa hidangan andalan antara lain adalah Salmon Red Curry - Fillet, salmon yang dimasak sempurna dalam kuah kari kelapa ala Thailand, menyuguhkan rasa yang akrab tapi menggugah.

Ada pula Lamb Rack dengan Glaze Asam Jawa Berempah, perpaduan puitis antara rempah-rempah Timur Tengah dan rasa segar khas Indonesia.

Ada Garang Asam Barramundi, interpretasi modern dari sajian tradisional Jawa, ringan, asam, dan membangkitkan rasa rindu. Serta Ayam Panggang dengan Herbs Butter, yang merupakan simfoni sederhana dari rasa nyaman, harum, dan menggoda selera.



Untuk makanan penutup, restoran ini menghadirkan menu Sunset Lagoon, yang merupakan lapisan kue cokelat mayones, lapisan lemon yang segar, karamel jeruk, remah kacang, dan lembaran kaca jeruk yang tipis.

Menu ini merupakan imaji tropis yang hanya tersedia dalam waktu terbatas.

Menu AubreeMenu Aubree/ Foto: Dini Astari

Ada dua area untuk menyantap makanan di resto ini, yakni lantai dasar dan lantai dua. Di lantai dasar, suasananya cerah dan tersinari oleh sinar matahari.

Sedangkan di atas, suasana berubah dengan konsep Bar dan lounge. Area ini diwarnai aroma rempah dan jeruk yang menenangkan.

(dia/dia)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER