Home Film & Musik Berita Film dan Musik

Rupert Grint Tulis Surat untuk Pemeran Ron di Serial Harry Potter

Insertlive | Insertlive
Rabu, 26 Nov 2025 10:20 WIB
Rupert Grint Tulis Surat untuk Pemeran Ron di Serial Harry Potter (Foto: Instagram/rupsg30)
Jakarta, Insertlive -

Alastair Stout telah terpilih menjadi pemeran Ron Weasley dalam serial Harry Potter mendatang dari HBO.

Ia akan memerankan karakter yang dalam versi film dimainkan oleh Rupert Grint. Stout terpilih setelah menjalani audisi yang dilakukan dari September hingga November 2024.

Alastair Stout rupanya menerima surat dari Rupert Grint sebelum proses syuting serial Harry Potter dimulai. Menurut Rupert Grint, surat tersebut menjadi bentuk dukungan dan simbol penyerahan karakter Ron kepada Alastair Stout.


Dalam suratnya, Grint megutarakan harapannya agar Alastair Stout bisa mengalami proses syuting yang menyenangkan, seperti dia dulu.

"Saya menulis surat untuknya sebelum mereka mulai syuting, semacam memberikan tongkat estafet," kata Rupert Grint dalam wawancara bersama BBC News.

"Surat itu sebenarnya hanya untuk mendoakan yang terbaik untuknya. Saya sangat menikmati saat masuk ke dunia ini, dan saya harap ia juga merasakan pengalaman yang sama," tambahnya.

Pemeran serial Harry Potter (ki-ka): Arabella Stanton sebagai Hermione Granger, Dominic McLaughlin sebagai Harry Potter, Alastair Stout sebagai Ron Weasley./ Foto: dok. HBO/Warner Bros.

Rupert Grint kemudian memberikan komentar positif soal serial Harry Potter yang akan diproduksi HBO.

"Saya rasa bagus dan ini akan menjadi sesuatu yang baru. Serial ini akan menjadi versinya sendiri, dan saya rasa itu akan menyenangkan," ujarnya.

Sementara itu, serial Harry Potter versi HBO pertama kali diumumkan pada 2023 dan akan menjadi adaptasi paling lengkap dari seluruh buku karya J.K. Rowling.

Selain Alastair Stout, aktor-aktor muda yang memerankan trio karakter utamanya adalah Dominic McLaughlin sebagai Harry Potter dan Arabella Stanton sebagai Hermione Granger.

(KHS/KHS)
VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT



FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK