Lagu 'APA SIH' Mirip 'APT' Rose BLACKPINK, Moldy Radja: Apa Salahnya Sih?
                        
                    
                    Lagu 'APA SIH' Mirip 'APT' Rose BLACKPINK, Moldy Radja: Apa Salahnya Sih?/Foto: Istimewa
                Radja menuai kritikan tajam setelah merilis lagu terbarunya bertajuk 'APA SIH'.
Lagu tersebut bila didengarkan secara saksama akan mirip dengan lagu viral dari Rose BLACKPINK yang berkolaborasi dengan Bruno Mars dalam tajuk 'APT'.
Meski menuai kontroversi, Moldy sebagai gitaris Radja mengaku tak peduli.
Ia menegaskan tak ada salahnya mengambil inspirasi dari karya yang positif.
"Gue bilang ya apa salahnya sih meniru yang bagus? Bukan niru yang jelek ya," kata Moldy dalam konferensi pers bersama awak media.
"Lagian kan basic hidup kita juga meniru kan? Jadi jangan pernah lupa," timpal Ian Kasela.
Moldy lebih lanjut mengatakan bahwa lagu baru Radja itu memang terinspirasi dari lagu viral Bruno Mars dan Rose BLACKPINK.
"Terinspirasinya ya jujur aja gue dari yang rame di 2024 dan itu tadi ada kaitannya sama sosok Mas Bruno," beber Moldy.
"Kalau di musik ya gue bilang, kita dapat influence dan inspirasi ya boleh-boleh aja yang penting tidak mengambil hak orang lain. Kita bisa berkreasi sendiri, dapat inspirasi boleh lah terus diolah dengan gaya kita," sambungnya.
Sementara itu, Ian Kasela juga bicara soal protes Vadel Badjideh yang ada dalam video klipnya.
"Kalau gue sih lebih berharap dia (Vadel) bisa lebih rileks, lebih santai aja. Toh itu juga nggak ngatain dia monyet. Justru kita mau menggiring publik kalau dia Bruno Mars Indonesia," papar Ian Kasela.
"Nggak akan (direvisi atau take down). Kalau video klip, ya sudah dirilis nggak akan kita take down juga," pungkasnya.
(dis/dis)
                                
    
                        
                        
                                                        Seno Aji Wibowo Hengkang Lagi dari Radja, Sebut Komunikasi Sudah Tak Sejalan
Jumat, 24 Oct 2025 13:30 WIB
                                
    
                        
                        
                                                        Lagu 'Apa Sih' Radja Kena Imbas usai Ngaku Tiru 'APT' Rose BLACKPINK
Selasa, 31 Dec 2024 09:40 WIB
                                
    
                        
                        
                                                        Single 'Apa Sih' Tandai Comeback Radja
Sabtu, 21 Dec 2024 15:20 WIB
                                
    
                        
                        
                                                        Isyana Sarasvati hingga Ungu Siap Mengguncang 'Semesta Berpesta' di ICE BSD
Rabu, 24 May 2023 22:15 WIB
         
                            
    
                    
                    
                                                Balasan Ian Kasela ke Kritikan Kibordis Nidji soal Lagu 'Apa Sih' Dicap Arogan
Kamis, 02 Jan 2025 13:45 WIB
                            
    
    
             
    01:31
                    
                    
                                                Diduga Plagiat 'APT.' Rose, Ian Kasela Malah Nasihati Vadel Badjideh
Senin, 23 Dec 2024 19:30 WIB
                            
    
    
             
    
                    
                    
                                                Cinderella Muncul Versi Koplo, Ian Kasela Tak Mau Tuntut Musisinya
Rabu, 14 Feb 2024 22:00 WIBTERKAIT