Totalitas Marshanda Bintangi Series 'Jangan Salahkan Aku Selingkuh'
Totalitas Marshanda Bintangi Series 'Jangan Salahkan Aku Selingkuh' Foto: Foto: Instagram @marshanda99
Marshanda mengungkapkan proses balik layar untuk memerankan karakter Ana di series WeTV Original Jangan Salahkan Aku Selingkuh.
Untuk memerankan Ana sebagai seorang konseling pernikahan, Marshanda dituntut untuk tampil dengan tubuh yang langsing dan ideal.
Marshanda yang ditawari saat berbobot 76 kilogram, diminta menurunkan beratnya sebanyak 15 kilogram dalam satu tahun.
"Jadinya turun 21 kilo dalam setahun. Olahraga, puasa intermiten, itu yang aku jalani dan paling membantu selama setahun diet," kata Marshanda dalam konferensi pers di Jakarta, Jumat (13/9).
Selain harus menurunkan betat badan, Marshanda juga melakukan riset yang begitu mendalam untuk berperan sebagai Ana.
Karakter yang diperankan Marshanda ini adalah wanita yang tersakiti karena diselingkuhi oleh suaminya.
Marshanda yang tidak pernah mengalami hal itu kemudian melakukan riset untuk menemukan sudut pandang Ana dari orang yang pernah mengalami kejadian seperti alur cerita dalam series ini.
"Apa yang dia alamin aku nggak tahu gimana rasanya. Aku nggak pernah ngalamin, aku nggak pernah mencicipi apa yang Ana rasakan gitu dalam hidupnya selama cerita ini," beber Marshanda.
Konferensi Pers Series Jangan Salahkan Aku Selingkuh/ Foto: Arman Maulana Azis |
Marshanda pun melakukan riset dan akhirnya menemukan seorang wanita yang kisahnya mirip dengan Ana.
Dari sosok tersebut, Marshanda pun mulai mengerti dan bisa mendalami karakter sebagai Ana.
"Dia mengalami hal yang persis dengan Ana alami. Jadi hampir 90 persen lah dia mengalami apa yang Ana rasakan gitu, jadi aku bertanya sama beliau, rasanya gimana sih," tambahnya.
Dalam series yang diproduksi oleh Leo Pictures ini, Marshanda akan beradu akting dengan Giorgino Abraham dan Stefan William.
Series Jangan Salahkan Aku Selingkuh akan tayang perdana di WeTV pada 27 September mendatang.
(arm/arm)
Marshanda dan Stevan William Bersatu Kembali di Series 'Melindungimu Selamanya'
Kamis, 30 Oct 2025 22:30 WIB
Sinopsis 'La Tahzan' Film Perselingkuhan Ariel Tatum dan Deva Mahenra
Senin, 17 Mar 2025 15:28 WIB
Wawancara Eksklusif
3 Hal yang Wajib Ditunggu di Series 'Jangan Salahkan Aku Selingkuh'
Sabtu, 28 Sep 2024 10:40 WIB
Marshanda Geregetan Bintangi Series 'Jangan Salahkan Aku Selingkuh'
Rabu, 24 Jul 2024 21:30 WIB
Marshanda Ladies Trip Bareng Ibu dan Adik, Keberadaan Sienna Dipertanyakan
Kamis, 23 Oct 2025 11:20 WIB
Cerita Pilu Marshanda Saat Lepas Hijab, Tak Punya Pekerjaan-Uang Dibawa Kabur Manajer
Rabu, 15 Oct 2025 13:30 WIB
Marshanda Bongkar Alasan Banyak Orang Sembunyikan Masalah Kesehatan Mental
Senin, 22 Sep 2025 09:40 WIBTERKAIT
Konferensi Pers Series Jangan Salahkan Aku Selingkuh/ Foto: Arman Maulana Azis