Teka-teki Penayangan Loki Season 3

Yogi Alfian | Insertlive
Kamis, 09 Nov 2023 16:00 WIB
Tom Hiddleston as Loki in Marvel Studios' LOKI, Season 2, exclusively on Disney+. Photo courtesy of Marvel Studios. © 2023 MARVEL. Teka-teki Penayangan Loki Season 3 (Foto: Courtesy of Marvel Studios/Marvel Studios)
Jakarta, Insertlive -

Fans Marvel Cinematic Universe saat ini mempertanyakan jadwal tayang Loki season 3. Setelah menonton season 2, banyak yang tak sabar menanti kelanjutan perjalanan Tom Hiddleston sebagai Loki dan cerita multiverse di dalamnya.

Menurut produser eksekutif Marvel, Kevin Wright, Marvel Studios pastinya akan menggarap Loki season 3. Ia membiarkan pintu untuk season 3 tetap terbuka.

"Ini mirip dengan musim pertama, kami ingin menceritakan kisah ini dan menceritakannya dengan baik, tetapi bahkan di musim pertama, kami jelas memikirkan ke mana kami akan pergi. Menurut saya musim pertama dan musim kedua dikembangkan dan dibuat seperti dua bab dari buku yang sama," ucap Kevin Wright dilansir dari NME, Kamis (9/11).

ADVERTISEMENT

Kevin Wright mengimbau fans MCU untuk menikmati Loki season 2 yang saat ini sudah tayang sebelum berlanjut ke season 3.

IKUTI QUIZ

"Kami merasa sangat yakin, kami semua terlibat, bahwa musim kedua akan menutup buku itu, tetapi masih banyak buku lain yang tersedia untuk karakter ini dan untuk dunia ini. Tapi rasanya ini ingin menjadi kesimpulan dari hal-hal hebat yang kami siapkan di musim pertama. Kami tidak ingin terus-menerus meninggalkan orang-orang dengan bahaya yang drastis pada final kami," katanya.

Loki season 2 berhasil memecahkan rekor di Disney+ Hotstar. Dalam tiga hari, jumlah penonton tercatat mencapai 11 juta.

Kisah lanjutan dari petualangan Loki menjadi tayangan kedua paling banyak disaksikan di Disney+ pada tahun ini. Dibandingkan serial-serial sebelumnya, pencapaian ini menjadikan harapan baru untuk MCU kembali merengkuh kejayaannya seperti sebelum pandemi.

Sebelumnya, beberapa serial lainnya tak mendapatkan hasil yang baik, seperti Secret Invasion yang hanya disaksikan 994 ribu penonton, serta yang paling parah adalah episode pertama Ms Marvel yang hanya disaksikan 775 ribu penonton saja.


(yoa/yoa)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER