Kolaborasi Farrell Ferdio dengan Marv & Mels dalam 'Let Me Drown'
                        
                    
                    Kolaborasi Farrell Ferdio dengan Marv & Mels dalam 'Let Me Drown' (Foto: Istimewa)
                Farrell Ferdio hadir dengan single terbaru bertajuk Let Me Drown. Ia berkolaborasi dengan kedua temannya, Marv & Mels.
Let Me Drown menjadi single kedua yang dirilis Farrell Ferdio pada 2023.
"Di single ini, aku ingin menceritakan tentang seseorang yang mengalami depresi berat hingga ada titik dirinya telah lelah untuk menjalani hidupnya," ungkap Farrell.
"Dan di lagu ini, orang tersebut seolah tengah menulis surat berisi kata-kata terakhirnya, di mana dia menekankan pada orang-orang untuk mengingatnya sebagai seseorang yang baik, remember me as someone good," lanjutnya.
Diangkatnya kisah ini karena Farrell merasa banyak orang yang merasakan hal serupa. Terlebih lagi, mungkin banyak yang merasakan sesuatu yang lebih parah walau perasaan depresi tersebut masih dapat mereka tahan.
Dalam keterlibatan karya ini, Marv merupakan teman kecil Farrell dan sering berkolaborasi, termasuk meng-cover lagu sejak SMP. Sementara itu, Mels dikenal Farrell karena pernah satu kantor.
"Aku merasa topik seperti ini adalah topik yang jarang diangkat oleh banyak penyanyi, dan aku harap orang yang mendengarkan lagu ini bisa relate dengan apa yang ingin kusampaikan. Karena banyak sekali orang yang tentu tengah atau pernah merasakan depresi," harap Farrell untuk single Let Me Drown.
Let Me Drown sudah bisa didengarkan di seluruh layanan digital streaming platform Indonesia.
                                
    
                        
                        
                                                        Rilis 'Cerita Besar', Chintya Gabriella Ajak Pendengar Jangan Overthinking
Selasa, 18 Mar 2025 12:32 WIB
                                
    
                        
                        
                                                        Dari Pengalaman Pribadi, Jaz Rowe Berharap 'Tak Biasa' Bantu Orang-orang Kesepian
Sabtu, 11 Jan 2025 11:10 WIB
                                
    
                        
                        
                                                        Disutradarai Sendiri, Billie Eilish Bocorkan MV 'Male Fantasy'
Senin, 06 Dec 2021 19:57 WIB
                                
    
                        
                        
                                                        Virzha Bocorkan Single Terbaru Bertajuk 'Bayangmu'
Selasa, 26 Jan 2021 21:20 WIB
         
                            
    
    
             
    01:08
                    
                    
                                                Video: Istri Hamil Anak ke-4, Rizal Armada Doa Ingin Bayi Perempuan
Minggu, 19 Oct 2025 20:00 WIB
                            
    
                    
                    
                                                Usai Cerai, Asri Welas Ngaku Didekati Banyak Pria Mulai dari Musisi Sampai Pejabat
Minggu, 21 Sep 2025 14:00 WIB
                            
    
    
             
    01:56
                    
                    
                                                Bahas Royalti Lagu Ciptaannya, Rita Sugiarto: Untuk Cover Sebaiknya...
Senin, 04 Aug 2025 19:12 WIBTERKAIT