Home Film & Musik Berita Film dan Musik

Buggy hingga Koby Muncul di Teaser Perdana Film Live Action 'One Piece'

Insertlive | Insertlive
Senin, 19 Jun 2023 17:30 WIB
Buggy hingga Koby Muncul di Teaser Film Live Action 'One Piece' / Foto: Instagram/OnePieceNetflix
Jakarta, Insertlive -

Teaser perdana dari film live action One Piece akhirnya sudah beredar luas di jagat maya.

Akun resmi media sosial Netflix merilis video teaser yang memberikan sekilas bocoran mengenai film tersebut.

Bahkan, pihak Netflix mengaku sudah tak sabar untuk segera merilis film live action One Piece.


"Akhir dari COPE yang akhirnya di sini! Selamat datang di dunia live action ONE PIECE," tulis akun Instagram Netflix yang dikutip pada Senin (19/6).

"Kami tidak sabar menunggu anda bertemu dengan kru Topi Jerami kami," sambung keterangan tersebut.

Cuplikan kemudian dibuka dengan penampilan Inaki Godoy yang berperan sebagai karakter utama Monkey D. Luffy.

Serupa dengan alur cerita di manga dan anime, Luffy terlihat mengungkapkan cita-cita untuk menjadi raja bajak laut di dunia.

Luffy pun berujar membutuhkan anak buah yang setia untuk mewujudkan impian tersebut.

"Sejak masih kecil, lautan sudah memanggilku, aku lantas memutuskan untuk mengikuti impianku, aku akan menjadi Raja Bajak Laut! Yang kubutuhkan hanyalah kru yang setia." ungkap Luffy dalam dialog di cuplikan di teaser tersebut.

Luffy karakter yang digambarkan sebagai manusia karet tersebut lantas bertemu dengan Roronoa Zoro (Mackenyu Arata) dan Nami (Emily Rudd). Selain itu, Usopp (Jacob Romero) dan Sanji (Taz Skylar).

Mereka kemudian bersatu dan sepakat bergabung dalam kelompok bajak laut bernama Topi Jerami.



Tak hanya itu, sejumlah karakter lainnya juga sempat diperlihatkan dalam teaser video film live action One Piece.

Beberapa karakter yang dimaksud seperti monster Raja Laut, Buggy, sekilas poster bergambar potret Smoke, hingga Koby.

Manga One Piece merupakan mahakarya dari Eiichiro Oda yang kemudian diadaptasi menjadi film live action.

Eiichiro Oda bahkan ikut turun langsung untuk menjaga kualitas dari film live action ini.

Rencananya, film live action One Piece akan mulai dirilis pada 31 Agustus 2023.

"Mahakarya epik Eiichiro Oda akan menjadi hidup tidak seperti sebelumnya! ONE PIECE berlayar pada tanggal 31 Agustus. #TUDUM," tutup Netflix.

(ikh/ikh)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK