Emma Elliott Rilis 'Movie', Ceritakan Kehidupan Tak Seindah Layar Kaca

Emma Elliott, gadis keturunan Indonesia danĀ USA, menyapa penikmat musik Tanah Air. Ia hadir dengan single debut bertajuk Movie.
Emma Elliott menulis sendiri lirik lagu Movie, yang mana lagu ini menceritakan tentang keresahan seorang remaja tentang kehidupan di dunia nyata tidak seindah seperti di layar kaca.
"Life moves different on the screen than in my life, we are not actors and now I realizes. There are no pauses and skips in my life, even though its pretty, just like a movie no I am just real," demikian penggalan lirik lagu Movie.
Lewat lagu Movie, Emma ingin menggambarkan bahwa kehidupan terus bergerak dan tidak bisa diulang seperti film. Jadi, menurutnya, manusia harus benar-benar memanfaatkan waktu sebaik mungkin untuk mengejar mimpinya.
Dalam menulis lirik lagu Movie, Emma dibantu oleh Asta (Gitaris RAN) dan Handy (Bassist Soulvibe). Saat ini, Emma tengah mengumpulkan beberapa materi lagu untuk menyelesaikan mini albumnya.

Meiska Adinda Tak Ingin Jadi 'Badut' Saat Jatuh Cinta
Rabu, 24 Apr 2024 20:43 WIB
KAV Project Ajak Pendengar Tenangkan Jiwa & Pikiran Lewat 'Tidurlah'
Senin, 26 Jun 2023 15:41 WIB
Allan Andersn Emosional di Single 'Jalan yang Berbeda'
Rabu, 05 Apr 2023 15:57 WIB
Diproduseri Andi Rianto, Shakila Anjani Lepas Dua Single Baru
Rabu, 21 Sep 2022 20:51 WIBTERKAIT