Home Film & Musik Berita Film dan Musik

Margot Robbie Puji Harley Quinn Versi Lady Gaga: Luar Biasa!

Yogi Alfian | Insertlive
Selasa, 11 Oct 2022 17:45 WIB
Margot Robbie Puji Harley Quinn Versi Lady Gaga: Luar Biasa! (Foto: Getty Images/Stephen Lovekin)
Jakarta, Insertlive -

Margot Robbie menjadi salah satu aktris yang pernah memerankan karakter DC Comics, Harley Quinn. Karakter yang dikenal sebagai kekasih Joker itu ia perankan dalam film Suicide Squad, Birds of Prey, dan The Suicide Squad.

Setelah Margot Robbie, peran Harley Quinn kini dipercayakan kepada Lady Gaga. Dalam film Joker: Folie à Deux, Lady Gaga akan debut sebagai Harley Quinn.

Margot Robbie menyambut baik penunjukan Lady Gaga sebagai Harley Quinn untuk sekuel film Joker. Menurutnya, Gaga akan menghidupkan karakter tersebut menjadi luar biasa.


"Menurutku, dia (Lady Gaga) akan melanjutkan hal yang luar biasa dengan itu," tegas Margot Robbie dikutip dari MTV News.

Lady Gaga akan hadir dengan versi Harley Quinn yang berbeda dari Margot Robbie. Sekuel film Joker yang dibintangi Joaquin Phoenix itu akan menjelma menjadi film musikal, sehingga Gaga pun dipilih sebagai Harley Quinn.

"Itu membuatku senang karena, seperti yang selalu pernah saya katakan sejak awal, saya selalu ingin Harley Quinn sebagai karakter seperti itu, sama dengan Macbeth atau Batman yang selalu diperankan pemeran hebat ke pemeran hebat lainnya," ungkap Margot Robbie.

Lagy Gaga telah memastikan peran barunya sebagai Harley Quinn dengan mengunggah cuplikan film terbaru Joker di Twitter. Saat itu, video tersebut memperlihatkan nama dua aktor utamanya, yakni Phoenix dan Gaga bersama siluet di balik latar belakang berwarna merah.

Lady Gaga juga seolah mengonfirmasi bakal memerankan Harley Quinn dengan tato hati di wajahnya, sama seperti yang sudah dilakukan Margot Robbie dalam sejumlah film DC lainnya.

Film Joker 2 alias Joker: Folie à Deux akan tayang pada 10 Oktober 2024.

(yoa/and)

VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK