'Be You' Tandai Comeback Phoebe Paris

InsertLive | Insertlive
Selasa, 06 Sep 2022 18:16 WIB
Phoebe Paris Foto: Phoebe Paris / dok InsertLive
Jakarta, Insertlive -

Penyanyi muda Phoebe Paris kembali aktif di jagat hiburan setelah merilis single Be You. Ia terhitung setahun vakum.

Di rilisannya kali ini, Phoebe Paris seakan lebih matang dari pertama kali dulu ia hadir dari karena polesan duo ME, Denny Saban dan Didan Fitrasakti.

Kali ini, penyanyi cantik belia itu menceritakan bahwa Be You adalah karyanya yang menggambarkan ia menangkap momen pribadi bersama teman-temannya.

ADVERTISEMENT

"Buat aku lagu Be You sangatlah istimewa. Aku menulis lagu ini karena aku sadar, kita harus dapat mengapresiasi keunikan diri kita sendiri. Jadilah diri sendiri dengan segala keunikan yang kita miliki," kata Phoebe.

IKUTI QUIZ

Phoebe mengaku memang sering menciptakan lagu dari dua alat musik, piano dan ukulele sebelum merapikannya di studio.

Untuk karyanya kali ini, Phoebe juga optimistis akan diterima. "Musik yang easy listening, riang, dan energik, semoga bisa diterima aja," tambah Phoebe.

Lagu-lagu rilisan Phoebe di-mixing dan di-mastering oleh Ari Renaldi, tangan dingin yang selama ini membantu produksi Tulus.


[Gambas:Video Insertlive]



(kmb/kmb)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER