Inikah Isyarat Brad Pitt Pensiun dari Dunia Akting?
Brad Pitt belum lama ini memberikan kabar mengenai nasib kariernya di dunia perfilman.
Aktor berusia 58 tahun itu lantas mengisyaratkan akan segera pensiun.
Hal tersebut disampaikan Brad Pitt dalam wawancara dengan GQ.
"Saya menganggap diri saya berada di kaki terakhir saya," kata Pitt dalam wawancara dengan GQ yang dilansir pada Jumat (24/6).
"Ini semester atau trimester terakhir. Apa yang akan menjadi bagian ini? Dan bagaimana saya ingin mendesainnya?," lanjutnya.
Bintang film Troy ini sudah memulai karier di dunia akting sejak 1980-an.
Ada berbagai judul film ternama yang sudah dibintangi Brad Pitt seperti Fight Club, Inglourious Basterds, Once Upon A Time In Hollywood, hingga yang terbaru The Lost City.
Selain itu, Brad Pitt juga menghabiskan beberapa tahun terakhir sebagai orang di balik layar produksi.
Sebut saja judul-judul seperti 12 Years a Slave, Moonlight, dan Minari adalah contoh film yang berhasil dibawa Brad Pitt ke layar lebar.
Brad Pitt mengakui kerja di balik layar sebagai sesuatu yang berbeda dan memuaskan.
Meski begitu, Brad Pitt juga tak menutup pintu untuk menerima tawaran berakting di depan kamera bila menemukan film yang tepat.
"Memuaskan dengan cara baru dan berbeda. Saya salah satu makhluk yang berbicara melalui seni. Saya hanya ingin selalu membuat karya. Jika saya tidak menghasilkan karya, saya sekarat dalam beberapa cara," ungkap Brad Pitt.
Brad Pitt dalam waktu dekat akan muncul lewat film garapan sutradara David Leitch yang berjudul Bullet Train.
Film tersebut akan berkisah tentang 5 pembunuh bayaran di atas kereta cepat dari Tokyo menuju Morioka yang masing-masing punya misi dan saling terkait.
Rencananya film Bullet Train ini akan mulai tayang di bioskop pada 5 Agustus 2022.
(ikh/fik)