Konflik dengan Johnny Depp, Amber Heard Panik Tak Muncul di 'Aquaman 2'

NAP | Insertlive
Rabu, 18 May 2022 18:35 WIB
LONDON, ENGLAND - NOVEMBER 26:  Amber Heard attends the Konflik dengan Johnny Depp, Amber Heard Panik Tak Muncul di 'Aquaman 2' / Foto: Tristan Fewings/Getty Images
Jakarta, Insertlive -

Penampilan Amber Heard dalam sekuel Aquaman 2: Aquaman and The Lost Kingdom terancam gagal. Bahkan, sang aktris tidak yakin dirinya akan muncul dalam film tersebut.

Seperti yang diketahui, Amber Heard memerankan karakter Mera dalam film Aquaman. Karakter Aquaman sendiri muncul pertama kali dalam Justice League.

Karena antusiasme penonton yang cukup besar, James Wan akhirnya membuat sebuah film solo Aquaman yang diperankan oleh Jason Momoa.

ADVERTISEMENT

Namun, karena kasusnya dengan Johnny Depp, keterlibatan Amber Heard dalam Aquaman ditentang oleh publik.

"Saya tidak tahu apakah saya akan berada di potongan terakhir atau berapa banyak saya akan tampil di film itu. Sulit untuk tetap berada di film," ujar Amber Heard.

Amber Heard dalam kostum Mera di film 'Aquaman'.Amber Heard dalam kostum Mera di film 'Aquaman'./ Foto: Dok. Instagram/jasinboland

Amber Heard juga mengakui bahwa ia dibebaskan dari kontraknya sebelum syuting dilakukan.

"Mereka melepaskan saya dari kontrak saya. Dan, saya berjuang untuk tetap ada di dalamnya, dan mereka menahan saya di dalamnya. Saya hanya tidak tahu berapa banyak saya, sebenarnya, akan muncul di potongan terakhir," bebernya.

Kini, sebuah petisi online untuk memboikot hingga mencopot Amber Heard dari film Aquaman 2 menggema.


Petisi tersebut berisikan tentang tuntutan agar Amber Heard dipecat dari Aquaman 2 dengan cara yang sama seperti Depp kala didepak dari Fantastic Beast: The Secrets of Dumbledore.

Sampai saat ini, petisi yang diterbitkan dalam laman situs Change.org tersebut sudah ditandatangani lebih dari 1.940.718 orang dan jumlah tersebut terus meningkat setiap menitnya.

(nap/and)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER