Sam Raimi Yakin Penonton Teriak-teriak Saat Nonton 'Doctor Strange 2'

Yogi Alfian | Insertlive
Kamis, 14 Apr 2022 11:05 WIB
Doctor Strange in the Multiverse of Madness tayang di bioskop Mei 2022.
Jakarta, Insertlive -

Doctor Strange in the Multiverse of Madness atau Doctor Strange 2 akan tayang sebentar lagi. Film yang dibintangi Benedict Cumberbatch ini akan mengungkapkan banyak teori untuk Marvel Cinematic Universe (MCU) fase empat.

Sutradara Doctor Strange 2, Sam Raimi, yakin filmnya akan membuat para penonton berteriak. Ia juga yakin harapan dan spekulasi penonton akan terbayar lunas saat di bioskop.

"Kami ingin saat fans menyaksikannya, mereka akan berteriak film ini keren. Kami ingin fans mendapatkan apa yang mereka inginkan, bukan apa yang mereka harapkan," kata Sam Raimi dalam wawancara resmi yang dirilis Marvel Studios.


Sam Raimi kemudian memastikan bahwa Doctor Strange 2 sudah digarap dengan sangat megah demi kepuasan penonton. Menurutnya jika mengacu pada akar cerita semesta di Marvel, hal itu perlu dilakukan agar tak Doctor Strange in the Multiverse of Madness tak hanya terkesan horor.

IKUTI QUIZ

"Film ini harus dibuat megah karena tidak hanya film ini akan menggambarkan semesta kita, tapi semesta-semesta yang lain. Sebuah kesempatan yang luar biasa menyatukan dua superhero paling kuat ini dalam satu film," ucapnya.

Penggemar Marvel telah meramaikan Doctor Strange in the Multiverse of Madness dengan memunculkan beragam teori. Selain varian Doctor Strange, disebutkan juga akan ada varian Charles Xavier yang diperankan oleh Patrick Stewart.

Sebelumnya sempat beredar bocoran dari forum Reddit yang menyebutkan film ini bakal menampilkan banyak sekali varian dari superhero Marvel. Tom Cruise juga dikabarkan akan tampil menjadi varian dari Tony Stark.

Doctor Strange in the Multiverse of Madness akan tayang pada 6 Mei 2022 di bioskop.

(yoa/and)
Tonton juga video berikut:
KOMENTAR
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER