Trailer Film 'The Bubble' Tampilkan Lagu 'Edamame' Milik Rich Brian

naa | Insertlive
Senin, 14 Mar 2022 14:40 WIB
Rich Brian .Trailer Film The Bubble yang Akan Tayang April Pakai Lagu Edamame Rich Brian/Foto: instagram.com/brianimanuel
Jakarta, Insertlive -

Trailer resmi film The Bubble telah ditayangkan di YouTube yang disambut sukacita oleh para penonton. Menariknya, trailer film The Bubble memakai salah satu lagunya Rich Brian yang berjudul Edamame. Suara rapper Indonesia yang telah sukses di kancah musik internasional ini terdengar mulai dari bagian 1 menit 15 detik dalam trailer-nya.

Film The Bubble yang disutradarai oleh Judd Apatow mengisahkan sekumpulan aktor yang terjebak di dalam gelembung pandemi di sebuah hotel. Mereka berkumpul untuk menyelesaikan sekuel film tentang dinosaurus di tengah pandemi COVID-19. The Bubble terinspirasi dari produksi Jurrasic World Dominion.

Proses syuting film ini dilakukan selama dua bulan di Inggris dan dilakukan di tengah kasus pandemi melonjak pada 22 Februari 2021 hingga 16 April 2021. 

ADVERTISEMENT

Film ini dimeriahkan oleh bintang-bintang ternama seperti Pedro Pascal, Kate McKinnon, Leslie Mann, dan yang paling spesial adalah Karen Gillan yang lama tak syuting kini kembali lagi ke layar lebar.

IKUTI QUIZ

Dalam trailer, ada adegan yang memperlihatkan para aktor tengah kejar-kejaran dengan dinosaurus yang begitu dramatis bikin penasaran. Film The Bubble akan bisa ditonton di seluruh dunia pada 22 April mendatang, hanya di Netflix.

(naa/and)
Tonton juga video berikut:
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER