Selain Yayan Ruhian, 3 Artis Ini Telah Banyak Main di Film Hollywood

insertlive | Insertlive
Senin, 25 Oct 2021 13:45 WIB
Yayan Ruhian Foto: instagram/yayanruhian
Jakarta, Insertlive -

Nama Yayan Ruhian belakangan santer diberitakan lantaran kisahnya yang digebuki oleh penggemar di Inggris. Selain itu, ia dikabarkan turut membintangi film Hollywood terbaru berjudul Boy Kills World yang disutradarai oleh Moritz Mohr.

Yayan Ruhian yang juga dikenal sebagai Mad Dog itu nantinya akan beradu peran bersama Samara Weaving dan Bill Skarsgard sebagai tokoh kunci.

Namun, tak hanya Yayan Ruhian, beberapa nama aktor dan aktris Indonesia ini juga pernah membintangi cukup banyak film Hollywood. Siapa saja mereka? Berikut rangkumannya untuk Insertizen.

ADVERTISEMENT

1. Iko Uwais

Sepak terjang aktor yang juga jago bela diri ini tak perlu diragukan lagi. Iko Uwais tercatat telah membintangi banyak film Hollywood populer.

Setelah sukses dengan film The Raid, suami Audy Item itu langsung mendapat tawaran dari film Man of Tai Chi (2013) yang disutradari oleh Keanu Reeves. Pada 2015, Iko Uwais dan Yayan Ruhian tampil sebagai kameo dalam Star Wars: The Force Awakens (2015).

Setelahnya, aktor yang menolak adegan ciuman dan telanjang itu membintangi film Beyond Skyline (2017), Mile 22 (2018), Stuber (2019), Triple Threat (2019), dan Snake Eyes (2021). Iko Uwais bahkan dikabarkan telah merampungkan film Hollywood terbarunya, Wu Assassins: Fistful of Vengeance yang merupakan kisah baru dari serial Wu Assassins.

Baca halaman selanjutnya.


Nama Joe Taslim rasanya sudah tak asing lagi dalam industri hiburan Hollywood. Sejauh ini, kiprah Joe Taslim bisa dibilang cukup mentereng.

Pasalnya, aktor yang juga 'alumni' film The Raid ini telah bermain dalam tiga film Hollywood, seperti Star Trek: Beyond (2013), Fast and Furious 6 (2016), dan yang terbaru Joe Taslim memerankan tokoh terpopuler Sub-Zero dalam film Mortal Kombat.

3. Cinta Laura

Cinta Laura sejauh ini menjadi satu-satunya aktris Indonesia yang telah beberapa kali membintangi film Hollywood.

Pada tahun 2013 Cinta Laura bermain dalam film After the Dark bersama Bonnie Wright dan Daryl Sabara. Film garapan John Huddles itu bahkan mengambil latar tempat di Indonesia, seperti di Bromo, Belitung, hingga Prambanan.

Setelahnya, Cinta Laura turut berakting dalam film Hollywood lainnya, yakni The Ninth Passenger (2017), Crazy for the Boys (2017), TAR (2017), film pendek Goodnight (2018), hingga Nanny Suveillance (2018).

(and/and)
1 / 2
Loading
Loading
ARTIKEL TERKAIT
detikNetwork
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
BACA JUGA
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER