Bernostalgia Bersama di Konser Westlife Twenty Tour 2019

Dini Astari | Insertlive
Rabu, 07 Aug 2019 07:15 WIB
Westlife mengajak para penonton Konser Westlife Twenty Tour untuk bernostalgia bersama. Westlife Twenty Tour 2019/Foto: Dini Astari
Tangerang, Insertlive - Teriakan histeris penonton menggema di hall Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Selasa (6/8) saat lagu pembuka konser Westlife Twenty Tour, Hello My Love dinyanyikan. Para personel Westlife, Shane, Kian, Mark, dan Nicky lalu muncul dari balik layar dengan mengenakan busana serba hitam.

Meski tak lagi muda, penampilan keempat personel Westlife itu tetap prima. Konser pun berlanjut dengan dinyanyikannya lagu lawas milik boy band asal Irlandia ini, Swear It Again.


"Hai Indonesia, so happy to be here with you," ujar Mark menyapa penonton.

ADVERTISEMENT

Di lagu ketiga Westlife mengajak penonton berdiri sambil membawakan lagu What About Now yang dilanjut dengan lagu hits mereka, My Love dan When You Looking Like That.

Sebelum beranjak ke lagu berikutnya, para personel Westlife sempat berganti kostum. Selama pergantian kostum, mata penonton dimanjakan dengan video perjalanan konser reuni Westlife ini dalam bentuk animasi.

Westlife saat menyanyikan lagu Up Town GirlWestlife saat menyanyikan lagu Up Town Girl/ Foto: Dini Astari


Usai berganti kostum dengan jas berwarna merah, Shane dan kawan-kawan langsung menggebrak panggung dan tampil enerjik dengan membawakan lagu Up Town Girl dengan koreografi yang apik.

Konser 20 tahun perjalan karier Westlife ini sendiri tak hanya diisi oleh lagu-lagu mereka yang membuat para penonton bernostalgia. Namun konser juga diisi dengan cerita-cerita para personelnya selama meniti karier bersama Westlife.


Kian, Shane, Mark, dan Nicky dengan santai membagikan cerita ke penonton diselingi sesekali menyanyikan beberapa bait lagu debut mereka yang kemudian disahut oleh penonton.

Personel Westlife membagikan cerita perjalanan mereka bersama Westlife selama 20 tahunPersonel Westlife membagikan cerita perjalanan mereka bersama Westlife selama 20 tahun/ Foto: Dini Astari


Hingga konser berakhir, tak kurang dari 16 lagu dinyanyikan oleh boy band yang terbentuk sejak 1998 itu. Mereka pun akhirnya menutup konser dan mengucapkan salam perpisahan.

"We love you Jakarta," ucap mereka serentak.

Konser Westlife Twenty Tour di ICE BSD sendiri masih berlangsung hingga Rabu (7/8). Tak hanya ICE BSD, Westlife juga menggelar konser ini di tiga kota Indonesia lainnya yaitu di Magelang, Semarang, dan Palembang.

(dia/dia)
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER