Deretan Program Momen Pendaratan di Bulan Tahun 1969

InsertLive | Insertlive
Minggu, 07 Jul 2019 11:19 WIB
Perayaan pendaratan pertama di bulan diramaikan dengan sejumlah tayangan dan program televisi menarik. Foto: Foto: Neil A. Armstrong/NASA via AP, File
Jakarta, Insertlive - Pendaratan di bulan pada tahun 1969 mengubah fantasi dan mimpi menjadi nyata. Kisah-kisah mengenai perjalanan menuju bulan telah dikemas dengan berbagai sudut pandang pada film layar lebar, serial televisi, dan dokumenter.

Berikut beberapa kisah pendaratan di bulan yang populer dan menarik perhatian publik:

Apollo: Mission to The Moon
Tayang hari Minggu di National Geographic pukul 9 malam. Film berdurasi dua jam besutan Tom Jennings ini mengombinasikan program berita televisi dan radio, film rumahan, rekaman NASA, dan rekaman audio kontrol misi yang belum pernah ditayangkan sebelumnya. Film ini seperti mengajak penonton untuk meninjau kembali semua misi Apollo.

ADVERTISEMENT

The Day We Walked on the Moon
Tayang hari Minggu di Smithsonian Channel pukul 9 malam. Mengangkat rekaman berdasarkan deskripsi hari demi hari para astronot yang melakukan perjalanan ke bulan, termasuk astronot Michael Collins. Tampil pula gitaris Queen yang juga seorang ilmuwan, Brian May.

American Experience: Chasing the Moon
Tayang 8-10 Juli 2019 di PBS dan pbs.org pukul 9 malam. Film dokumenter karya Robert Stone ini berdurasi enam jam, bebas narasi, dan hanya menggunakan rekaman arsip, melacak perjalanan ruang angkasa sejak keberangkatan sampai pendaratan di bulan. Stone juga mengangkat inovasi ilmiah, politik, drama, dan tonton media yang dikemas menarik.

From the Earth to the Moon
Tayang 15 Juli 2019 di HBO setiap pukul 08.45. Mini seri yang perdana dirilis tahun 1998 ini kembali dengan tampilan yang lebih modern. Tayangan lama digantikan dengan efek visual hasil komputer berdasarkan referensi NASA. Deretan bintang besar ambil bagian pada seri ini, mulai dari Sally Field, Gary Cole, dan Tom Hanks.

8 Days: To the Moon and Back
Tayang 17 July di PBS pukul 9 malam. Produsksi PBS dan BBC Studios ini melacak misi ke bulan dengan hitungan mundur. Mengombinasikan audio terbaru hasil deklasifikasi, wawancara dengan kru Apollo 11, pemutaran ulang misi, dan rekaman berita arsip TV serta foto.

NASA's Giant Leaps: Past and Future
Tayang 19 Juli di NASA TV and Discovery Science Channel jam 1 siang. Tayangan ini merupakan penghormatan kepada para astronot Apollo dan misi badan antariksa untuk misi masa depan. Disiarkan dari Kennedy Space Center dengan beberapa segmen dari Johnson Space Centre di Houston dan Museum Penerbangan di Seatlle, tempat modul komando Apollo 11 dipamerkan.


Apollo: The Forgotten Films
Tayang 20 Juli di Discovery pukul 8 malam. Program ini menampilkan cuplikan resmi dari NASA, Arsip Nasional, laporan berita, dan sumber-sumber lain. Penonton akan melihat pandangan belakang layar tentang bagaimana para insinyur, ilmuwan, dan astronot mencapai tujuan pendaratan di bulan yang ditetapkan pada awal dekade kepempimpinan Presiden John F. Kennedy.

The National Symphony Orchestra Pops presents Apollo 11: A Fiftieth Anniversary
Tayang 20 Juli di PBS pukul 9 malam. NASA dan Pusat Seni Pertunjukkan Kennedy serta simfoni berkolaborasi untuk penghargaan musikal dan visual pendaratan di bulan. Menampilkan sejumlah artis mulai dari Pharrell Williams, Natasha Bedingfield dan LeVar Burton.

Apollo 11
Tayang 20 Juli di CNN pukul 9 malam. Film dokumentar dari sutradara dan produser, Todd Douglas Miller, menceritakan misi dari transportasi roket Saturn V ke landasan peluncurannya untuk mengembalikan astoronot ke Bumi. Menggunakan rekamam 70mm yang baru ditemukan, rekaman audio yang mutakhir, dan materi digital terbaru dari Arsip Nasional serta NASA.

Moon Landing Live
Tayang 20 juli di BBC America pukul 9 malam. Arsip berita dari seluruh dunia dan rekaman NASA digunakan untuk menceritakan kembali ambisi sekaligus pencapaian misi serta bagaimana misi ini menarik perhatian internasional.

Confession from Space
Tayang 20 Juli di Discovery pukul 10 malam. Mengumpulkan enam astronot yang terlibat dalam misi peluncuran Apollo untuk berbagi pengalaman dan wawasan mereka. Beberapa di antara astronot ini adalah Collins dari Appolo 11, Buzz Aldrin, dan Charles Duke dari Apollo 16.

(syf/syf)
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER