'Fantastic Beasts 3' Tayang November 2021
Selasa, 30 Apr 2019 13:03 WIB
Fantastic Beasts/Foto: instagram/fantasticbeastsmovie
Untuk Fantastic Beasts ini sudah ditetapkan tanggal tayang perdananya, yakni pada musim semi tahun depan atau November 2021 mendatang. Film yang masih memiliki keterikatan dengan Harry Potter ini juga rencananya akan dibuatkan sebanyak 5 film.
Eddie Redmayne |
"Warner Bros amat bangga menjadi rumah sinematik dari Wizarding World dan bersemangat tentang masa depan waralaba Fantastic Beasts. Kami berencana membawa babak ketiga dari film lima seri ini kepada penonton di seluruh dunia pada November 2021." ungkap Ron Sanders, Presdir Teatrikal & Home Entertainment Warner Bros.
Selain itu, film kembali disutradarai David Yates. Serta akan kembali berhadapan dengan sosok antagonis sohor, Grindelwald.
Pemimpin Warner Bros Pictures Group, Toby Emmerich, juga menyinggung terkait produksi yang mundur dari tanggal yang direncanakan semula. "Kami semua percaya (dengan mundurnya) tanggal rilis ini, akan memberi waktu dan ruang bagi para pembuat film untuk memungkinkan karya ini mereka benar-benar berkembang dan menghadirkan sebuah sinema yang terbaik kepada penggemar kami," ungkap Emmerich.
VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
5 Film Kena Dampak Asmara Rumit Johnny Depp dan Amber Heard
Jumat, 03 Jun 2022 19:25 WIB
Pendapatan 'Fantastic Beasts 3' Jeblok di Pekan Pertama, Imbas Skor Busuk?
Rabu, 20 Apr 2022 17:20 WIB
Film 'Fantastic Beasts 3:The Secrets of Dumbledore' Rilis 15 April 2022
Kamis, 23 Sep 2021 15:20 WIB
Syuting 'Fantastic Beasts 3' Dihentikan, Kru Angkat Bicara
Sabtu, 06 Feb 2021 14:00 WIB
Fantastic Beasts, Upaya Newt Scamander Menangkap Grindelwald
Rabu, 14 Nov 2018 16:24 WIB
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK