Main Film Horor Lagi, Ario Bayu Beberkan Alasannya
Senin, 25 Mar 2019 18:42 WIB
Ario Bayu/Foto: Marianus Harmita
Terkait karakter yang akan diperankan di film tersebut, Ario mengatakan ada yang berbeda dari peran yang biasa dilakoninya. "Ada yang sedikit berbeda sih, meranin seorang yang menikah muda, meskipun usianya kaya 23 gitu, tadi dia udah punya tiga anak. Jadi peran Hanif ini dia seorang kepala keluarga yang masih muda yang sudah punya tiga anak." beber Ario saat ditemui di bilangan Menteng, Jakarta Pusat, Senin (25/3).
Ario Bayu |
Ario mengaku memutuskan kembali berakting di film horor karena memiliki alasan tersendiri. Dan alasannya itu karena Kimo Stamboel dan Joko Anwar yang terlibat dalam film tersebut.
"Sebenarnya itukan masalah genre ya, tapi kalo masalah kualitas cerita, atau komponen-komponen yang ada di projectnya itu juga menjadi faktor, kebetulan penulis nya itu sahabat saya, Joko Anwar. Terus secara kerabat dia penulis dan sutradara yang handal sekali. Selain itu saya juga pernah bekerja sama Kimo (Stamboel) di film Rumah Dara. Itu juga sebagai patokan lah ya. Karena faktor-faktor itu juga sih." ungkap Ario.
Ario menambahkan bahwa selain cerita, orang-orang yang terlibat dalam film menentukan dirinya terlibat atau tidak dalam film. "Intinya cerita, naskah, sutradara dan pemain-pemain lain juga sih." tutup Ario.
VIDEO TERKAIT
ARTIKEL TERKAIT
Pertunjukan 'Cine-Concert Samsara' Bakal Hadirkan Eksperimen Unik Nonton Film Bisu
Sabtu, 16 Nov 2024 11:00 WIB
Joaquin Phoenix Pingsan di Lokasi Syuting 'Beau Is Afraid'
Selasa, 04 Apr 2023 16:00 WIB
Film 'Asih 2' Rilis di Masa Pandemi, Produser Optimis Gaet Banyak Penonton
Rabu, 23 Dec 2020 11:00 WIB
Lewat 'Asih 2', Ario Bayu Ubah Stereotip Soal Film Horor
Rabu, 23 Dec 2020 08:00 WIB
Alasan Ario Bayu Main Film Horor, The Returning
Selasa, 30 Oct 2018 15:33 WIB
FOTO TERKAIT
POPULER
DETIKNETWORK