Syuting di Amerika Serikat, Arifin Putra Salah Kostum

Dinda Tamara Putri | Insertlive
Selasa, 13 Nov 2018 15:41 WIB
Arifin Putra mengaku sempat salah kostum saat syuting film Hanum & Rangga di Amerika Serikat beberapa waktu lalu. Arifin Putra/Foto: Agasa
Jakarta, Insertlive - Arifin Putra terpilih menjadi salah satu pemain dalam film Hanum & Rangga (Faith & The City). Diakui Arifin, ia sempat mengalami saltum alias salah kostum saat menjalani syuting di Amerika Serikat pada April lalu.

"Cuma di sana saltum. Aku pikirnya musim semi, aku bawa baju hangat. Pas aku jalan-jalan malah panas, jadi beli baju baru. Keliahatan turis banget," kenang Arifin saat ditemui di Gedung Trans TV, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (13/11).

[Gambas:Instagram]
Berperan sebagai pimpinan redaksi sebuah stasiun televisi berita, Arifin mengaku tak kesulitan. Kebetulan ia memiliki banyak rekan yang memang bergelut di dunia jurnalistik.

ADVERTISEMENT

"Ya, kebetulan punya banyak teman dan kenalan yang wartawan. Beberapa teman juga pemred. Jadi ngulik-ngulik aja dari mereka seperti ciri khas pemred tuh seperti apa," tutur pria kelahiran Jerman, 1 Mei 1987 ini.

Selain Arifin Putra, film Hanum & Rangga (Faith & The City) juga turut dibintangi oleh Acha Septriasa, Rio Dewanto, Titi Kamal, dan Alex Abbad. Film yang diangkat dari novel laris karangan Hanum Rais itu sedang tayang di jajaran bioskop Tanah Air.

(ren/ren)
ARTIKEL TERKAIT
Loading
Loading
BACA JUGA
UPCOMING EVENTS Lebih lanjut
detikNetwork
VIDEO
TERKAIT
Loading
POPULER